Ada saja masalah yang terkadang muncul di jaringan Diskless
seperti baru-baru ini saya alami. Setelah selesai install game FPS
Lytogame - Phantomers Online di komputer server, dan coba jalankan aman
saja tapi di komputer klien bermasalah, tidak muncul tombol play di launcher lytogame.
Diskless Cyberindo via http://www.jagatreview.com |
Teknisi Cyberindo kali ini akan berbagi bagaimana cara setting dan munculkan tombol play di Launcher Lytogame Phantomers Online Diskless Cyberindo. Simak tutorial lengkapnya dibawah.
Bagi kamu yang menggunakan mode lokal atau hard disk di setiap komputer klien tidak perlu mengikuti tutorial ini.
1. Klik 2x ikon Diskless Console Cyberindo yang ada di taskbar kemudian
masuk sebagai super user dengan cara klik kanan klien - pilih super
user.
2. Nyalakan komputer klien kemudian jalankan Game Menu Cyberindo dan
program Launcher Lytogame. Ini dimaksudkan untuk setting destinasi
launcher game Lytogame.
3. Setting destinasi folder sinkronisasi game Lytogame dengan cara mengklik ikon gear yang ada di pojok kanan atas.
4. Klik ikon game Phnatomers Online yang ada di menu sebelah kanan kemudian pilih Sudah terinstall - pilih destinasi foldernya.
5. Tunggu sampai prosesnya selesai.
6. Sekarang, sudah muncul tombol Play 'kan.
7. Matikan komputer klien kemudian merge image diskles Cyberindo untuk menyimpan settingan kita.
Jangan lupa update Lyto Global Launcher juga ya kemudian Edit Game di Cafe Console untuk membuat index ulang file.
Jika masih belum mengerti dengan tutorial Cara Setting dan Munculkan Tombol Play Launcher Lytogame Phantomers Online di Diskless Cyberindo diatas, silahkan berikan komentar dibawah.
7. Matikan komputer klien kemudian merge image diskles Cyberindo untuk menyimpan settingan kita.
Jangan lupa update Lyto Global Launcher juga ya kemudian Edit Game di Cafe Console untuk membuat index ulang file.
Jika masih belum mengerti dengan tutorial Cara Setting dan Munculkan Tombol Play Launcher Lytogame Phantomers Online di Diskless Cyberindo diatas, silahkan berikan komentar dibawah.
0 komentar:
Posting Komentar